WELCOME TO MY BLOG

Sabtu, 22 September 2012

Almamatermu atau Almamaterku???

Di Kehidupan sehari-hari, Kita sering mendengar ocehan-ocehan para Pelajar baik siswa atau mahasiswa yang selalu meninggikan almamaternya. memang tidak salah cara seperti itu mengungkapkan apa yang dicintainya. namun dibalik itu semua, para Pelajar kadang-kadang terlalu kelewatan atas yang dia banggakan. dengan kata lai menyombongkan almamaternya. sehingga bisa mengakibatkan permusuhan dan pertengkaran dikarenakan masalah sepele antara lain seperti menjelek-jelekkan almamater lain. Menurut tanggapan saya pribadi, hal itu sungguh salah. dengan kata lain lebih baik menutup mulut daripada meyombongkan kelebihannya. kenapa?? karena sombong itu merupakan hal yang tercela. selain itu, mungkin saja kelebihan yang dimiliki oleh almamater A lebih baik daripada Almamater kita. ingat kita sesungguhnya warga indonesia,tidak sepatutnya kita saling menyombongkan kelebihan kita seperti halnya, "Ayo masuk Perguruan tinggi HAHAHA. daripada masuk di perguruan tinggi HUHU" atau "ayo kita injak-injak 'bla bla bla' di kandangnya"itu bener-bener hal yang salah menurutku. karena menurut himpunan sendiri hal tersebut sudah menjadi budaya, maka ya sudahlah. Renungkanlah, sebenarnya apa fungsi kita sebagai mahasiswa??? apa peran kita terhadap negara??? Yup, semua pasti tau jawabannya. Kita sejujurnya satu. dengan dasar bhineka tunggal ika, kita sama-sama bertujuan demi kemajuan bangsa, demi rakyat indonesia. tidak ada perbedaan antara negeri maupun swasta. tak ada bedanya jurusan A dan Jurusan B. Ayo sama-sama saling tidak menjelekkan baik secara fisik maupun psikis. baik secara terang-terangan maupun secara diam-diam. Kita adalah generasi mudapeerus bangsa. jadi saran saya mulai sekarang jangan ada yang melecehkan jurusan lain atau perguruan tinggi lain. Ayo..Ayo...Ayo..... Kita bisa... WE CAN!! Semoga bisa bermanfaat^^


TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More